Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra memprediksi hanya akan ada dua pasangan calon presiden dalam Pilpres 2019 mendatang.

Menurut dia, kecil kemungkinan terbentuknya poros ketiga pasca Gerindra mencalonkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden penantang Joko Widodo dari PDIP.

“Kalau saya melihat poros ketiga itu makin kecil kemungkinannya terjadi,” ujar Yusril saat ditemui di kantor Bareskrim Polri, Gedung KKP, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (16/4).

Kecil peluang adanya poros baru, lanjut dia, mengingat akan ada partai politik yang merapat ke pemerintah mendukung petahana dalam ajang pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

“Apalagi disebut ada ‘partai biru’ yang akan gabung ke kubu Pak Jokowi. kita enggak tahu partai biru itu siapa, apakah Demokrat atau PAN,” ujar Yusril.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid