Dalam razia parkir liar Dishub DKI Jakarta bersama Satpol PP Kecamatan Tanah Abang berhasil membawa ratusan motor yang terparkir ditrotoar kawasan Tanah Abang.

Jakarta, Aktual.com – Petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan (Sudinhub Jaksel) menggelar operasi parkir liar untuk membersihkan kendaraan yang parkir sembarangan pada badan jalan.

Operasi parkir liar yang melibatkan unsur kepolisian, TNI, dan Satpol PP itu digelar di kawasan kompleks perumahan menteri Jalan Widya Chandra, dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

“Operasi ini merupakan agenda yang penting dilakukan, dan rencananya akan diadakan secara rutin untuk mencegah kendaraan menggunakan badan jalan dan trotoar sebagai lahan parkir dadakan,” kata Kepala Sudinhub Jakarta Selatan Christianto, Jumat (7/9).

Saat dihubungi Christianto menjelaskan razia parkir liar diadakan sebelum Shalat Jumat sekitar pukul 10.00 WIB sampai 11.00 WIB.

“Hasil Operasi Parkir Liar, puluhan kendaraan ditindak petugas,” ujarnya seraya menambahkan petugas belum menghitung jumlah total kendaraan yang kena razia.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid