Dalam pertemuan tersebut Bamsoet sekaligus mengundang Senat Parlemen Kazakhstan hadir dalam World Parliamentary Forum On Sustainable Development 2018.  Ia menekankan Forum Parlemen Dunia ini diinisiasi dan diselenggarakan di Indonesia.

“DPR RI telah menginisiasi Forum Parlemen Dunia membahas perkembangan SGDs. Pertama kali diselenggerakan pada 2017 di Nusa Dua, Bali. Kami harap di tahun 2018 Senat Parlemen Kazakhstan bisa berpartisipasi,” terang Bamsoet.
“Bersama kita mencari solusi terbaik mengurangi kemiskinan, kesenjangan dan ketidakadilan, serta menghadapi perubahan iklim dalam kerangka pembangunan berkelanjutan,” lanjut politisi Golkar yang pernah menjadi pimpinan KADIN ini.
Sementara di sektor ekonomi, Bamsoet mengaku dirinya telah membuka pintu DPR RI melalui fungsi legislasi untuk membantu pemerintah Indonesia – Kazakhstan dalam meningkatkan investasi di masing-masing negara.
“Nilai perdagangan Indonesia – Kazakhstan pada tahun 2017 mencapai 52,92 juta dollar USD, meningkat dari tahun 2016 yang hanya 22,12 juta dollar USD,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid