Aktual.com – Partai Perindo menyiapkan saksi di seluruh tempat pemungutan suara (TPS). Hal ini untuk mengawal suara, sehingga pemilu bisa berlangsung bersih dan fair tanpa kecurangan. Diketahui, ada 809.500 TPS, baik di dalam negeri maupun luar negeri dalam Pemilu 2019.
“Di setiap daerah, kami memiliki saksi di setiap TPS. Mereka akan menjaga suara, dan akan tanda tangan semuanya setelah perhitungan suara selesai,” kata Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo saat meninjau pelaksanaan bazar murah di Balikpapan. 
Saksi-saksi tersebut akan memastikan tidak ada kecurangan dalam Pemilu nanti.   Di sisi lain, ia berharap Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dapat menjalankan fungsi dan tugasnya dengan baik. 
Terlebih, menyangkut politik uang yang makin marak di hari-hari terakhir kampanye, bahkan hingga detik-detik terakhir menjelang pemungutan suara. 
“KPU, Bawaslu harus tegas dalam menghentikan _money politic_ sesuai dengan aturan yang ada. Supaya betul-betul fair, sportif,” tuturnya dalam siaran persnya, di Jakarta, Senin (15/4). 
Sementara, Ketua Umum Kartini Perindo Liliana Tanaja Tanoesoedibjo berharap seluruh caleg tidak melakukan hal-hal negatif untuk meraih kemenangan, seperti menyebarkan hoax. 
“Kepada caleg, harus sportif  dalam setiap kampanye. Jangan sikut-sikutan atau buat hoax, karena kita sama-sama berjuang untuk negara ini,” ungkap Liliana yang juga Caleg DPR RI Dapil II DKI Jakarta itu.
Kampanye yang berlangsung di Balikpapan tersebut dihadiri ribuan masyarakat, simpatisan dan Kader Partai Perindo. Pada acara tersebut, Hary memperkenalkan para caleg yang diberi tugas untuk memajukan kesejahteraan masyarakat Balikpapan dan Kalimantan Timur. 
Hary juga mensimulasikan cara memilih partai dalam Pemilu 2019. Selain itu, pada acara tersebut juga digelar bazar murah yang menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. 

Artikel ini ditulis oleh: