Jakarta, Aktual.com – Jika kita kerap atau terbiasa dengan mengonsumsi vitamin dan mineral tertentu, tentunya akan mengakibatkan hilangnya nafsu makan. Namun, apakah dengan mengonsumsi vitamin dalam kadar yang banyak akan meningkatkan nafsu makan? Jawabannya adalah belum tentu.

Banyaknya obat atau suplemen yang mengandung vitamin tertentu dan dipercaya dapat meningkatkan selera makan. Akan tetapi, efek vitamin dalam merangsang selera makan masih terbatas pada teori ilmiah.

Dengan kata lain, hingga saat ini, belum ada penelitian atau sumber yang menyatakan bahwa nafsu makan yang sudah normal dapat lebih ditingkatkan dengan pemberian vitamin.

Berikut seperti yang dilansir dari alodokter cara untuk menambah nafsu makan. Salah satunya:

1. Mengubah pola makan mulai dari sekarang

Biasakan untuk menyantap sarapan pagi, karena sarapan sangat penting untuk mengatur metabolisme tubuh kembali setelah semalaman tubuh tidak mendapat asupan makanan.

Dengan sarapan, juga kita dapat lebih aktif sepanjang hari dan berpeluang untuk meningkatkan nafsu makan di waktu-waktu makan berikutnya. Pilih menu sarapan sehat dan seimbang, seperti buah-buahan segar, yoghurt, roti gandum, dan sereal.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid