Alasan PPP Khittah ini bergabung dengan PBB, kata Yani didasari oleh kesamaan paradigma. Dimana sambung Yani bahwa hingga saat ini PBB yang dipimpin oleh Yusril ini masih konsisten berjuang membela umat.

“PBB sekarang sudah jadi magnitude yang menyuarakan aspirasi umat Islam. Kita bergabung ke sini ingin menjadi bagian untuk memperjuangkan kepentingan umat,” terangnya.

Sementara itu, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra menyambut gembira bergabungnya para elit politik dari PPP dan sejumlah parpol lain.

“Alhamdulillah sebelumnya saya katakan bahwa PBB terbuka dengan siapa saja yang ingin bergabung memperjuangkan ummat. Ini tentu bisa menambah kekuatan kami menghadapi pemilu mendatang. Kami akan bersama-sama membangun kekuatan Islam yang besar dalam politik di Indonesia,” paparnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid