Jakarta, Aktual.com – Ketua DPR RI, Setya Novanto mengaku sudah menjadwalkan rapat pimpinan untuk membahas dua surat presiden terkait pencalonan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dan calon Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Sutiyoso.

“Surat sudah saya terima masalah calon daripada Panglima TNI dan Kepala BIN, Pak Gatot dan Pak Sutiyoso. Dan ini saya tentu akan segera mengadakan rapat pimpinan hari Selasa (16/6),” kata Setya, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (15/6). (Baca: Soal Panglima TNI, Pengamat Ini Yakin Presiden Punya Pertimbangan Matang)

Ia pun menjelaskan, setelah dilakukan rapat pimpinan, surat pencalonan itu akan membawa dan membacakannya ke sidang Paripurna.

“Dan kemudian dibawa ke Bamus dari Bamus di rapatkan bersama pimpinan dan pimpinan fraksi dan dari Bamus baru kita berikan ke Komisi I,” tandas politikus Golkar.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Novrizal Sikumbang