Jakarta, aktual.com – Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat Imelda Sari, mengaku kaget dengan peristiwa penangkapan Wasekjen PD Andi Arief, terkait penyalahgunaan narkoba.

“Kita semua kaget dengan berita ini. Seperti petir di siang bolong,” ucap Imelda ketika dihubungi di Jakarta, Senin (4/3).

Imelda mengaku, pihaknya akan mencari tau terkait kebenaran penangkapan Andi Arief ini.

“Kalau bisa, ingin bertemu dengan AA (Andi Arief), untuk menanyakan langsung,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, Politisi Partai Demokrat Andi Arief, dikabarkan diamankan pihak kepolisian. Hal ini terkait dengan penyalahgunaan narkoba.

Menurut informasi yang diterima, Andi Arief diamankan petugas ketika sedang berada di sebuah hotel, di bilangan Slipi, Jakarta Barat.

Redaksi aktual.com menerima kiriman foto-foto penggeledahan di ruangan hotel 14 lantai 12, tampak sejumlah barang yang dikumpulkan di atas meja. Ada sejumlah bungkus rokok, minuman dan sedotan.

Kabareskrim Polri Komjen Idham Azis, membenarkan penangkapan Andi Arief termasuk foto-foto yang beredar itu.

“(Foto-foto) Katanya sebagian dapat dari hotelnya, Hotel Peninsula,” ujar Idham, Senin (4/3).

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Zaenal Arifin