94 anggota ISIS dinyatakan tewas dalam serangan udara Irak terhadap satu kota yang dikuasai ISIS di dekat perbatasan Suriah di Provinsi Anbar, Irak Barat. (ilustrasi/aktual.com)

New York, Aktual.com – Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres menyampaikan keprihatinannya atas peningkatan aksi militer di bagian barat-daya Suriah.

“Serangan itu, termasuk serangan darat dan pemboman udara, telah mengakibatkan mengungsinya ribuan warga sipil, kebanyakan perempuan pergi ke arah perbatasan Jordania,” kata Stephane Dujarric, Juru Bicara Sekretaris Jenderal PBB, di dalam satu pernyataan, Sabtu (23/6).

Pasukan Pemerintah Suriah berusaha merebut kembali daerah di bagian Selatan negeri tersebut, yang dikuasai gerilyawan. Pertempuran dan pemboman dilaporkan berkecamuk pada Kamis di banyak kota besar di sisi timur dan barat Gubernuran Daraa, kata PBB.

Pada Rabu, pemboman dan pertempuran di beberapa wilayah Gubernuran Daraa dilaporkan menewaskan 20 orang, termasuk 11 orang di Kota Daraa, dan melukai banyak orang lagi.

Sekretaris Jenderal PBB juga prihatin dengan resiko besar yang ditimbulkan oleh serangan itu terhadap keamanan regional, kata Dujarric.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid