Kuala Lumpur, Aktual.com – Pesta olah raga negara-negara Asia Tenggara (SEA Games) ke-29, secara resmi dibuka di Stadion Nasional Bukit Jalil, Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (19/8) pukul 20.30 malam.

Pembukaan acara yang diorganisir oleh Malaysia Organising Comittee (MASOC) Kuala Lumpur 2017 tersebut, diawali dengan penampilan drumband, tari-tarian dan musik yang turut dimeriahkan oleh maskot SEA Games ke 29, Rimau atau harimau Malaya.

Kemudian menaikkan bendera Malaysia dan menyanyikan Lagu Kebangsaan Malaysia “Negaraku” diiringi pasukan musik Angkatan Tentara Malaysia.

Dilanjutkan parade 320 bendera Malaysia dan bendera negara-negara bagian (Parade & Raising of The Federation Flags) dengan diiringi kelompok musik rap.

Disusul Parade Negara-Negara Peserta (Parade Of Nations) dan Parade Atlet (Parade of Athletes).

Kontingen Brunei Darussalam tampil pertama kali dilanjutkan Kamboja, Indonesia, Laos, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, Timor Leste, Vietnam dan terakhir tuan rumah Malaysia.

Artis Malaysia Dayang Nurfaizah kemudian menyanyikan lagu “Bangkit Bersama” yang menjadi tema SEA Games 2017, kemudian pengibaran bendera SEA Games 2017 dan bendera Federasi SEA Games yang dibawa sejumlah atlet berprestasi Malaysia dan mantan atlet.

Kemudian dilanjutkan sambutan selamat datang dari Presiden Dewan Olimpiade Malaysia, Tunku Tan Sri Imran Ibni dan sambutan selamat datang dari Menteri Pemuda dan Olah Raga Malaysia, Khairy Jamalludin, selaku Ketua Organising Comittee SEA Games ke 29.

Setelah itu deklarasi pembukaan SEA Games oleh Yang di-Pertuan Agong (Raja) Malaysia, Sultan Muhammad V kemudian dilanjutkan pengambilan sumpah.

Ribuan warga Malaysia turut menghadiri pembukaan SEA Games tersebut dengan mengenakan berbagai atribut dan baju kostum Malaysia.

Pembukaan juga dihadiri Perdana Menteri Malaysia, Dato Najib Razak beserta istri, Wakil Perdana Menteri, Ahmad Zahid Hamidi.

Menko PMK, Puan Maharani, Menpora Imam Nahrawi, Menkumham Yasona Laoly dan Wakapolri, Komjen ( Pol) Syafrudin turut hadir dalam pembukaan tersebut.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: