Relawan dari Komunitas Sapu Bersih (Saber) menunjukkan lebih dari seribu kilogram paku yang berhasil dikumpulkan dari sejumlah ruas jalan Ibu Kota di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (7/8). Hingga saat ini beberapa titik di Ibu Kota masih menjadi target penyebaran ranjau paku, di antaranya kawasan Roxi, depan Istana Negara dan Jalan Veteran. AKTUAL/TINO OKTAVIANO

Jakarta, Aktual.com – Guna memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat DKI Jakarta, Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat akan rutin melakukan penyisiran di tiga titik jalan yang merupakan wilayah rawan ranjau paku. Tiga titik tersebut yakni di Jalan Kyai Tapa, Jalan Daan Mogot dan Jalan Pangeran Tubagus Angke hingga Kecamatan Tambora.

“Kami akan gunakan kendaraan yang telah dimodifikasi sedikit dan ada lima petugas yang dikerahkan,” ujar Kepala Seksi Operasional Sudin Perhubungan Jakarta Barat, Hengky Sitorus di Jakarta, Minggu (23/7).

Lebih lanjut dikatakan pada Sabtu (22/7) kemarin, pihaknya telah menyisir Jalan Kyai Tapa. Dan berhasil mendapatkan 500 gram paku beraneka bentuk.

“Kemarin di Jalan Kyai Tapa cukup banyak. Kita nanti akan rutin melakukan penyisiran wilayah rawan setiap dua minggu,” tandasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Eka