Purwakarta, Aktual.com – Perhelatan Pilkada Purwakarta semakin hari semakin seru dan cukup banyak mendapat perhatian masyarakat. Hal ini terjadi karena bertarungnya dua kekuatan yang sama-sama dipandang memiliki kekuatan dan potensi menang.

Namun demikian, karena belum jelasnya kepastian bakal pasangan calon mana yang memenuhi syarat menjadi peserta pilkada dan belum masuknya masa kampanye, diferensiasi antara kedua bakal paslon itu belum terlihat tegas.

Justru yang terasa adalah nuansa kesamaannya yakni sama-sama mengklaim penerus pemerintahan sebelumnya. Klaim di kubu Ane – Aming karena Ane istrinya bupati, sehingga dikaitkan sebagai penerus.

Sementara di kubu Padil Karsoma – Acep Maman klaimnya lebih masuk akal, karena Padil Karsoma sebelumnya menjabat sebagai sekretaris daerah, jabatan birokrasi tertinggi di Kabupaten Purwakarta.

Peneliti Stratakindo Research and Consulting, Rachmi Agnestia Maharani menyatakan diferensiasi antara dua pasangan calon yang bertarung biasanya akan terlihat dari visi misi dan program kerja yang nanti didebatkan.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid