Menko Perekonomian Darmin Nasution

Jakarta, Aktual.com – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution berpendapat, pertemuan Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un tidak akan berdampak langsung pada perekonomian.

“(Pertemuan) Trump dengan Kim Jong Un itu politiknya yang penting,” kata Darmin seusai meninjau pembangunan proyek MRT di Stasiun Senayan, Jakarta, Senin (11/6).

Darmin menilai, pertemuan kedua pemimpin negara tersebut lebih bersifat politis karena salah satu pembahasan utamanya adalah mengenai perlucutan senjata nuklir.

Namun, kata Darmin, bisa saja pertemuan itu berdampak pada perekonomian global secara keseluruhan apabila tidak menemui kata sepakat.

“Sentimen ke ekonomi itu akibat tidak langsung. Bukan akibat langsung,” kata Darmin.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid