Jakarta, Aktual.com – Pulau Panjang, Air Bangis Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar), secara perlahan mulai dibenahi. Hal ini dilakukan agar tempat tersebut jadi destinasi andalan daerah itu.

“Benar, secara perlahan Pulau Panjang dibenahi. Sebagai pulau terpencil dari daratan, Pulau Panjang memiliki potensi di bidang wisata dan budidaya kerapu,” kata salah seorang warga Pulau Panjang, Alhadi Saputra (44) di Pasaman Barat, Minggu (5/2).

Ia mengatakan Pulau Panjang bisa ditempuh dari daratan dermaga Air Bangis menggunakan perahu sekitar 30 menit atau berjarak sekitar 7,4 kilometer.

Sedangkan jarak dari Air Bangis ke Ibu Kota Pasaman Barat, Simpang Empat sekitar 90 kilometer atau bisa ditempuh dengan kendaraan sekitar tiga jam perjalanan.

“Sebagai pulau terluar, Pulau Panjang memiliki potensi dibidang wisata karena memiliki pasir yang cukup bagus,” katanya.

Pihaknya mengharapkan kepada pemerintah daerah agar membenahi Pulau Panjang. Warga yang ada siap menerima dan mendukung berbagai program yang ada.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: