Jakarta, Aktual.com – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) era Presiden Megawati Soekarno Putri, Kwik Kian Gie, akui diperiksa sebagai saksi oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi.

Katanya, hari ini dia diperiksa dalam kapasitasnya sebagai Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan dan Industri, dan pemeriksaannya terkait kasus yang behubungan dengan Surat Keterangan Lunas Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI).

“Ada kasus, pertama yang sedang disidik dan saya dimintai keterangan-keterangan oleh KPK. Ketika saya menjabat sebagai menteri koordinator dan pernah ada urusan dengan BLBI. Saya diperiksa sebagai saksi,” papar Kwik Kian Gie usai pemeriksaan, di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (20/4).

Kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) era Presiden Megawati Soekarnoputri ini, dalam pemeriksaan tadi penyidik KPK bertanya soal BLBI yang diberikan ke Bank Dagang Negara Indonesia (BDNI).

“Kasusnya kasus BDNI, antara 2001, 2002 sampai 2004,” jelasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby