Surabaya, AKtual.com – Meski nama Saifullah Yusuf dan Khofifah dianggap calon kuat di Pilgub Jawa Timur 2018, namun Partai Gerindra tetap optimis dengan koalisi poros tengah yang digalang Gerindra, PAN dan PKS.

Sekretaris DPD Gerindra Jawa Timur Anwar Sadad, mengatakan jika keyakinan itu berdasarkan acuan pengalaman saat mendulang basis suara Prabowo Subianto di Jatim pada Pilpres 2014 lalu.

“Dulu saat pilpres 2014, Gerindra-PAN-PKS mendapatkan suara banyak di Jawa Timur. Jadi kami yakin bisa meraih dukungan maksimal,” ujarnya (10/11).

Ia pun merincikan, pada Pilpres 2014 pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa memperoleh suara 10,2 juta atau 46,8 persen suara di Jatim, sedangkan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla berhasil mengantongi suara 11,6 juta atau 53,17 persen.

Artinya, lanjut Sadad, nantinya pemilih Prabowo akan utuh mendukung calon yang didukung poros tengah dalam Pilgub Jatim yang akan berlangsung pada tahun depan. Sementara, prediksi suara Jokowi akan terpecah ke Saifullah Yusuf-Azwar Anas yang diusung PKB-PDIP dan Khofifah Indar Parawansa yang mendapatkan dukungan Golkar, Nasdem, Demokrat, Hanura dan PPP.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Ahmad H. Budiawan
Editor: Andy Abdul Hamid