Sidang Ahok terkait penistaan agama
Sidang Ahok terkait penistaan agama

Jakarta, Aktual.com – Massa Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) menggelar Shalat Dzuhur berjamaah di depan di depan Kementerian Pertanian (Kementan), Selasa (17/1).

Mereka selalu menyempatkan waktu untuk melakukan shalat di sela-sela aksi demonstrasi dalam sidang lanjutan kasus penodaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Pantauan Aktual.com ratusan massa tersebut menggelar sejumlah spanduk dan banner untuk digunakan sebagai alas untuk menunaikan ibadah salat di sepanjang Jalan RM Harsono, Jakarta Selatan.

Mereka mengambil wudhu dengan memakai air botol kemasan yang telah disediakan oleh panitia aksi. Lantaran tempat yang tak begitu luas, sebagian massa aksi juga menuju masjid yang dekat dengan Kementan.

Memang dalam sidang ke-6 ini baik masa pro maupun kontra Ahok jumlah massa yang berdemonstrasi lebih sedikit dari persidangan sebelumnya. Meski begitu, massa dari kedua kubu tetap melakukan pengawalan terhadap tuntutannya.

Usai melaksanakan salat massa kembali berdemo untuk menyampaikan aspirasinya terhadap perkara yang menjerat Ahok. Sidang kali ini masih mengagendakan pemeriksaan saksi dari pihak Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Sedianya ada enam saksi yang bakal dihadirkan, dua diantaranya anggota Polresta Bogor yang menerima dan menandatangani laporan pertama kasus tersebut sebelum masuk ke persidangan. Namun, dalam sidang kali ini hanya empat yang bakal memberikan kesaksian.

(Laporan: Fadlan Butho)

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Eka