Terdakwa kasus dugaan penistaan agama yang juga Gubernur DKI Jakarta non aktif Basuki Tjahaja Purnama meninggalkan ruangan usai menjalani sidang di Kementerian Pertanian, Jakarta, Selasa (3/1). Sidang lanjutan tersebut beragenda mendengarkan keterangan saksi-saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum . ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/pd/17

Jakarta, Aktual.com – Warga Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan menolak kedatangan calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

“Saya orang sini. Tidak perlu meminta izin RT. Saya forum Lenteng Agung,” kata pria yang mengenakan kaos merah berbalut jaket itu kepada pihak kepolisian di Jalan Agung Raya I, Jumat (6/1).

Dia bersama rekannya membawa bendera hijau dan bertakbir. Namun demikian, warga yang menolak kedatangan Ahok itu malah digiring polisi.

Ketika awak media menanyakan nama warga tersebut, dia hanya berkata bahwa dia merupakan warga asli Lenteng Agung, yang menolak kedatangan Ahok.

“Saya menolak datang ke sini, iya menolak (kampanye).”

Ketika pria tersebut hendak digiring, warga lainnya berteriak meminta agar pihak kepolisian tak membawanya.

Laporan: Fadlan Syiam Butho

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu