Sejumlah pemudik melintas usai turun dari Kapal Motor (KM) Kelimutu asal Sampit (Kalimantan Tengah) di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (24/6). Gelombang pemudik pertama melalui laut yang berjumlah sekitar 2.600 orang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas pada Jumat dengan menumpang KM Egon dari Pontianak, KM Kelimutu dari Sampit, dan KM Binaiya dari Bontang (Kalimantan Timur). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc/16.

Jakarta, Aktual.com – Wakil Ketua DPD RI, Farouk Muhammad berharap agar dalam masa mudik lebaran tahun ini tidak ada musibah atau peristiwa yang merugikan masyarakat.

Karenanya, ia meminta semua instansi yang terlibat dalam kesiapan arus mudik lebaran tahun 2016, mengutamakan aspek kenyamanan dan keselamatan masyarakat. Kepolisian, Kemenhub, Dinas Perhubungan, ataupun instansi terkait transportasi harus dapat berkoordinasi dalam menghadapi arus mudik, khususnya pengguna transportasi laut.

Farouk mencontohkan aspek keamanan di kapal ferry yang harus ditingkatkan. Seperti, kesiapan jumlah pelampung, sekoci, petugas keamanan di kapal yang pro aktif, dan juga harus selalu memperhatikan kondisi kapal sebelum berlayar.

“Aspek kelancaran, kenyamanan dan keamanan harus diperhatikan. Harus ada kerjasama antara pelabuhan, ferry, keamanan, dan dinas perhubungan. Saya berharap agar aspek keselamatan dan kenyamanan menjadi prioritas, mengingat tingginya angka kecelakaan pada saat masa mudik,” ujar Farouk kepada wartawan di Jakarta, Senin (27/6).

Terkait fasilitas di masing-masing Pelabuhan, kata dia, sejauh ini sudah dinilai cukup untuk melayani para pengguna jasa penyeberangan. Diharapkan, fasilitas seperti loket tiket tidak sampai menimbulkan tumpukan calon penumpang dan pengaturan kendaraan dituntut agar memberi kenyamanan bagi para Pemudik.

Berdasarkan pegamatan pihaknya saat meninjau Pelabuhan Penyeberangan Ketapang beserta stasiun Kereta Api di Banyuwangi, persiapan Pemerintah bersama instansi terkait dalam menyambut angkutan Lebaran tahun 2016 ini sudah berjalan dengan baik. Bahkan, persiapan di tahun ini lebih baik bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

“Secara keseluruhan saya harus jujur mengatakan apabila dibandingkan dengan tahun lalu jauh lebih bagus kesiapan Pemerintah beserta segenap jajaran pendukung atau pelayan transportasi angkutan Lebaran tahun ini,” ungkap Senator asal NTB itu.

 

Laporan: nailin

Artikel ini ditulis oleh: