Jakarta, Aktual.com – Bagi Anda yang memiliki anak kecil, pasti sering mendengar anjuran seperti harus banyak menggunakan antiseptik, sering cuci tangan, atau memberikan krim pelindung kulit.

Tapi tahukah Anda bahwa itu semua hanyalah mitos? dr. Matahari Arsy, SpKK mengatakan bahwa pendapat yang menyebutkan hal di atas tidaklah tepat. Menurutnya, perawatan kulit dilakukan pada jika dibutuhkan saja.

“Penggunaan antiseptik kurang baik kalau digunakannya secara rutin. Baiknya hanya saat dibutuhkan saja. Kalau digunakan terus menerus justru akan membuat kulit anak lebih mudah iritasi,” ujar dr. Matahari dalam seminar “Sewindu Bamed melayani: Skincare through decades of life Multi-approach and personalized” di Jakarta, Kamis (16/8).

Mencuci tangan terlalu sering juga dapat merusak barier dari kulit. Mencuci tangan boleh, namun ketika setelah sang anak bermain tanah atau lumpur saja.

“Sering mencuci tangan dan pengolesan minyak pada kulit anak yang lebih tipis dapat menimbulkan iritasi,” terang dr. Matahari.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid