Jakarta, Aktual.com – Imam besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (23/2). Dia langsung bergegas masuk ke dalam gedung tanpa komentar apapun.

Berdasarkan pantauan, Nasaruddin tiba di kantor KPK sekitar pukul 09.50 WIB. Dia mengenakan kemeja putih dan celana hitam. Dia didampingi dua orang pria.

Setelah melakukan registrasi, Nasaruddin sempat duduk di kursi lobi gedung KPK. Nasaruddin juga dibekali map berwarna hijau muda, yang dibawanya.

Ketika dikonfirmasi, pihak KPK belum memberi jawaban terkait kehadiran pria yang pernah menjabat sebagai wakil menteri agama tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu