Ilustrasi Cuaca

Jakarta, aktual.com – Masyarakat ibu kota yang sedang menikmati libur panjang akhir pekan di luar kota sejak Jum’at (21/4) lalu tampaknya harus segera kembali ke rumahnya masing-masing sebelum Senin (24/4) sore.

Pasalnya, hujan yang disertai petir dan angin kencang diprediksi akan mengguyur wilayah Jabodetabek pada hari itu sejak sore hingga malam. Demikian ramalan cuaca yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk Senin (24/4).

“Waspadai potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jaksel, Jaktim, Depok, Tangerang, Bekasi dan Bogor antara sore hingga malam hari,” demikian peringatan BMKG seperti yang dikutip dari laman resminya, Senin (24/4).

Cuaca pada enam wilayah tersebut diawali dengan hujan pada siang hari.Potensi hujan dengan intensitas lokal hingga sedang pada siang hari juga diperkirakan akan mengguyur semua wilayah Jabodetabek.

Namun demikian, potensi hujan di semua wilayah Jabodetabek tidak akan berlanjut hingga malam hari. BMKG mencatat langit wilayah Bekasi,Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur berpotensi diselimuti awan pada malam hingga dini hari.

Cuaca yang lebih bervariasi diperkirakan BMKG terjadi pagi hari. Tiga kota satelit yang mengelilingi Jakarta, yaitu Bekasi, Bogor dan Depok diprediksi cerah berawan oleh BMKG. Hujan berintensitas ringan hanya akan mengguyur wilayah Tangerang, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Sedang wilayah Jabodetabek lainnya diperkirakan BMKG akan berawan dalam waktu yang bersamaan.

Sementara itu, untuk suhu di wilayah Jabodetabek diperkirakan berkisar antara 22 hingga 33 derajat Celcius pada hari Senin. Sedangkan kelembaban di wilayah ini tercatat berkisar antara 60 hingga 100 persen.

Laporan: Teuku Wildan

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Teuku Wildan
Editor: Andy Abdul Hamid