Heru Budi Hartono

Jakarta, Aktual.com-Mantan Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) DKI Jakarta Heru Budi Hartono resmi menjabat sebagai Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres). Heru sendiri dilantik langsung oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Aula Serbaguna, Gedung III Kementerian Sekretariat Negara, Jalan Veteran, Jakarta Pusat.

Selain Heru, ada dua pejabat pimpinan madya di lingkungan Sekretariat Negara juga dilantik. Mereka adalah Nandang Haris yang dilantik sebagai Staf Ahli Mensesneg bidang Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi serta Bey Machmudin dilantik sebagai Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media.

Ketiganya dilantik sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 78/TPA/2017 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan kementerian Sekretariat Negara.

Heru dikenal dekat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menjabat Gubernur DKI Jakarta pada 2012. Heru yang ketika itu menjabat Wali Kota Jakarta Utara dilantik menjadi Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri Provinsi DKI Jakarta.

Selain dengan Jokowi, Heru juga dekat dengan pengganti Jokowi, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.Heru bahkan sempat dipinang Ahok untuk maju mencalonkan diri lewat jalur independen pada Pilkada DKI 2017. Tetapi kemudian Ahok memutuskan untuk maju lewat jalur partai politik dan kembali menggandeng Djarot Saiful Hidayat.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Bawaan Situs