Harga Minyak Dunia. (ilustrasi/aktual.com)
Harga Minyak Dunia. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com- Asumsi Harga Minyak Mentah Indonesia (Indonesian Crude Price / ICP) telah meleset dari perkiraan dalam pembukuan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) yang tercatat sebesar USD 45 per barel.

Sedangkan harga minyak saat ini telah berada di kirasan USD 50 per barel. Namun Wakil Menteri ESDM, Arcandra Tahar berharap hal itu tidak memberi pengaruh negatif.

“Asumsi ICP 45, harga minya saat ini fluktuasi hingga USD 50 per barel,” kata dia di Kantor Kementerian ESDM, Senin (15/5)

Untuk diingat, baru-baru ini Tim Harga Minyak Indonesia menyatakan rata-rata ICP pada bulan April 2017 mengalami peningkatan dibandingkan Maret 2017. ICP April 2017 mencapai USD 49,56 per barel, naik USD 0,85 per barel dari USD 48,71 per barel pada bulan sebelumnya.

Sedangkan ICP SLC pada April 2017 mencapai USD 50,51 per barel, naik USD 0,89 per barel dari USD 49,62 per barel pada Maret 2017.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby