Ridwan Kamil

Jakarta, Aktual.com – Sekjen Partai NasDem Johnny G. Plate menegaskan partainya tetap mendukung Ridwan Kamil sebagai calon gubernur di Pilgub Jawa Barat 2018. Meskipun, parpol-parpol pendukung kini menarik dukungan.

Sebelumnya diberiitakan Partai Golkar secara resmi mencabut dukungan terhadap Ridwan Kamil (Kang Emil) sebagai cagub di Pilgub Jabar 2018. Pencabutan dukungan itu karena Kang Emil  dinilai lambat dalam memutuskan siapa yang akan dipinang sebagai cawagubnya.

Alasan yang sama juga dikemukakan oleh  PPP, sehingga PPP pun ikut mengevaluasi dukungan terhadap Kang Emil. Namun, menurut Johnny PPP masih solid bersama NasDem dan PKB untuk mengusung jagoannya di Pilgub Jabar 2018,

“PPP dan PKB solid dukung Ridwan Kamil. Dukungan dari Nasdem, PPP dan PKB sudah cukup 21 kursi. Memang kan kami yang dari awal dukung Ridwan Kamil. Golkar kan datang belakangan,” ujar Johnny di Jakarta, Senin (18/12).

Johnny menyebut, Partai Golkar mendukung Kang Emil belakangan dengan memberi syarat menggandeng kadernya, Daniel Muttaqien.

“Saat Golkar merasa Daniel tidak akan terpilih, bisa saja Golkar mundur karena syaratnya kan tidak terpenuhi. Dan itu normal,” katanya.

Mundurnya Golkar dalam koalisi parpol pengusung Emil mengurangi jumlah dukungan sebanyak 17 kursi. Kendati demikian posisi Kang Emil masih aman untuk maju di Pilgub Jabar.

Tetapi kemudian Kang Emil bakal terancam kehilangan dukungan sebanyak 9 kursi lagi jika PPP mengikuti langkah Golkar menarik dukungan.

Saat ini jumlah dukungan parpol yang mengusung Ridwan Kamil berjumlah 21 kursi terdiri dari NasDem 5 kursi, PKB 7 Kursi dan PPP 9 kursi.

 

Pewarta : Nailin In Saroh

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Bawaan Situs