Jakarta, Aktual.com – Wakil Ketua DPR RI Taufik Kurniawan mengatakan bahwa akan melakukan evaluasi bersama badan anggaran (Banggar) terkait penyertaan modal negara (PMN) kepada perusahaan milik pemerintah dalam pembahasan APBN nanti.

Hal itu menanggapi banyaknya BUMN yang mengalami kerugian meski tiap tahun mendapat alokasi dana PMN tersebut.

“Tapi apapun itu, kita akan melakukan evaluasi dengan Badan Anggaran. Pasalnya kerugian itu sudah tidak masuk logika, PMN uang rakyat yang seharusnya BUMN setor ke APBN dalam bentuk dividen,” kata Taufik di Komplek Parlemen, Senayan, Rabu (13/9).

“Kok BUMN dikasih PMN justru malah merugi. Inilah yang akan segera kita undang pimpinan komisi XI, Banggar dan Menkeu nanti,” tambahnya.

Lebih lanjut, ketika ditanyakan apakah perlu adanya perombakan pada direksi perusahaan plat merah yang mengalami kerugian tersebut, ia menegaskan bahwa harus ada pertanggung jawaban terkait kerugian itu.

“Yang pasti itu kan pertanggungjawaban, mekanisme pergantian BUMN itu kan kewenangan Menteri BUMN. Silahkan diserahkan kepada mekanisme RUPS disitu mekanismenya,” pungkas dia.

(Reporter: Novrizal)

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Novrizal Sikumbang
Editor: Eka