Kereta api Railink tujuan Bandara Kualanamu, Deli Serdang (kiri) berangkat dari Stasiun Kereta Api Bandara, di Medan, Sumatera Utara, Selasa (19/7). PT Railink sebagai anak usaha dari PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan memperpanjang rute kereta api bandara, dari Kualanamu, Deli Serdang hingga Binjai dan ditargetkan beroperasi pada semester II Tahun 2017. ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi/foc/16.

Semarang, Aktual.com – Guna mengantisipasi lonjakan penumpang, PT Kereta Api Indonesia (Persero) secara resmi membuka jalur baru rute stasiun Poncol Semarang – stasiun Pasarturi Surabaya.

Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Edy Kuswoyo mengatakan, KA Ambara Ekspres dipersembahkan spesial bagi penumpang dalam mengenang perjuangan para pahlawan Ambarawa.

“Peluncuran ini sekaligus memperingati HUT KAI ke-71 tahun, sekaligus mengenang perjuangan para pahlawan,” ujar dia, Sabtu (1/10).

Untuk harga tiket sendiri, Kata Edy dibandrol Rp60 ribu saat low season dan Rp130 ribu saat peak season. Keberadaan kereta tersebut untuk melengkapi pengoperasian KA Maharani yang sudah punya okupansi di atas 50 persen.

Peluncuran KA “Ambarawa Ekspres” dengan jumlah tempat duduk 640 penumpang itu akan resmi beroperasional mulai 4 Oktober besuk.

“Satu gerbongnya dilengkapi 80 tempat duduk. Di dua sisi tiap gerbongnya terdapat dua kursi,” kata Edy.

Jadwal keberangkatan KA Ambarawa Ekspres akan bergantian dengan KA Maharani berangkat lebih awal pukul 11.30 WIB. “Dengan begitu, calon penumpang dari Surabaya tidak menunggu perjalanan KA Maharani,” pungkas dia. (Muhamad Dasuki)

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid