(Dari kiri ke kanan) Direktur Kredit Bank Ganesha, Dwi Sapto Febriantoko, Direktur Marketing, Setiawan Kumala, Direktur Kepatuhan, Sugiarto Surjadi serta Division Head E-Channel, Adi Haryadi berbincang seusai paparan publik pencapaian operasional dan kinerja keuangan dalam periode sembilan bulan dengan tema " Ready For Digital Era" di Jakarta, Kamis (14/12). Bank Ganesha membukukan kenaikan laba bersih hingga 42% atau mencapai Rp 42 Miliar di kuartal III-2017 di banding setahun sebelumnya yang sebesar Rp 29,6 Miliar.Manajemen mentargetkan pertumbuhan kredit di tahun 2018 sebesar 11% di tengah kondisi yang penuh tantangan, Sementara total Dana Pihak ketiga juga naik pesat mencapai Rp 3,366 triliun .Dalam kesempatan yang sama juga diperkenalkan juga layanan Online Banking yang akan diluncurkan pada awal 2018 untuk melengkapi layanan bagi para nasabah. AKTUAL/Eko S Hilman

Artikel ini ditulis oleh: