Aceh, Aktual.com – Sebanyak 10 orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka akibat sumur minyak ilegal yang berada di Gampong Pasir Putih, Kecamatan Ranto Peureulak, Aceh Timur, dilalap api.

Menanggapi hal tersebut Bupati Aceh Timur, Hasballah Bin Thaib mengungkapkan petugas pemadam hingga saat ini berjibaku memadamkan api tersebut.

“Mobil pemadaman sudah di lokasi sejak jam 03.00 (dini hari). Tapi kami tidak mampu memadamkan,” katanya kepada wartawan, Rabu (25/4).

Dikatakan Hasbalallah kalau sejumlah korban yang mengalami luka dilarikan ke rumah sakit setempat untuk mendapatkan perawatan.

“Semuanya sudah dievakuasi di dua rumah sakit kabupaten,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid